Kepala Desa Pinang Gading angkat Suara terkait Kabar Tumpang Tindih Kucuran Dana Desa di Titik yang Sama, Begini Kata Kades

Berita Utama346 Dilihat

Sudutnegeri.com – Kepala Desa Pinang Gading, Kecamatan Merlung, Kabupaten Tanjung Jabung Barat, Nundrik menangapi hal tersebut hanya isu yang tidak benar.

Menurut Kepala Desa tudingan itu Hoaks dan tidak berdasar, “mana ada pengerasan jalan dibelakang SD Negeri itu tumpang tindih” ujar Kades saat dikonfirmasi dikediaman nya pada malam Minggu (15/9/2024)

Lebih lanjut Kades mengatakan “kalau pengerasan jalan tahun anggaran 2023  itu rusak, mungkin akan saya perbaiki lagi, sesuai pula dengan permintaan masyarakat. Kalau masyarakat tidak ada mengeluh, gak mungkin saya untuk membuang anggaran ke jalan tersebut” katanya

Sambung Kades “pengerasan jalan itu juga di tuding tidak mengunakan Bomax, biar  saya kirim bukti foto bomaxnya, jadi ada apa pemberitaan seperti itu, dikatakan pula saya tidak bisa di konfirmasi” imbuhnya

Kades menyatakan banyak wartawan dan lembaga menelpon tidak pernah diabaikan

“Berapa banyak wartawan atau LSM telpon saya ingin konfirmasi, gak pernah gak saya angkat telpon, terkecuali jika ada kesibukan, itu mungkin lah gak terangkat” paparnya

“Saya selalu komunikasi dengan baik, biar sama siapun, baik pun secara lisan, terkait Pemberitaan Hoaks tentang saya, itu sebenarnya saya ga begitu open, karena saya tidak merasa apa yang dikatakan lewat media barusan” tutupnya ( Jangcik )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *